-> Camera Blackberry jadi mute

Mau camera blackberry kita jadi spy cam ?
disaat kita foto bunyi shooternya jadi hilang alias silent...

sebelumnya coba download link dibawah ini, ada beberapa link yang ada cuman penulis memakai link ini :


atau
Copy link ini  ---> http://www.ota.bb.com.do/CameraMuteApp.jad  , pastekan di browser blackberry anda

setelah beres install aplikasi ini, masuk ke icon CameraMuteApp -> klik menu -> pilih Add 'Menu'-Item. ( seperti pada gambar )

beres melakukan langkah diatas..
jika kita mau mute bunyi shooter camera kita tinggal pijit menu -> klik 'Mute !
( seperti pada gambar )

Holaaaa... maka shooter camera blackberry kita bakal silent..

Untuk mengembalikan bunyi shooter Camera Blackberry Kita tinggal pijit menu -> klik 'UnMute !, maka bunyi shooter akan kembali seperti semula.

Selamat Mencoba .....

-> Screen Capture buat Blackberry

Screen Capture adalah aplikasi buat blackberry yang berguna untuk capture layar blackberry kita atau dengan kata lain memfoto layar blackberry kita.

sebelum memulai berikut adalah link buat screen capture dari capture it :

http://www.thetechmogul.com/captureIt/CaptureIt.jad

Setelah beres kita download secara OTA ( Over The Air ) di blackberry kita, maka lakukan sedikit setting terelebih dahulu :
caranya -->

dari home screen -> masuk ke options/seting -> screen/keyboard -> ubah left Side Convenience keys menjadi Capture It -> save ( seperti pada gambar )



Setelah selesai, Program ini bisa dipakai kapanpun kita perlu dengan menekan tombol left convenience ( berada di body blackberry sebelah kiri ) atau dengan menekan tombol menu pilih capture it.

Hasil dari capture it bisa kita lihat di media -> picture
contoh hasil capture it :


Selamat Mencoba .....

- >10 Tips Menghemat Batere Blackberry

Kalo kita termasuk orang yang paling suka utak atik blackberry, ada baiknya ikuti tips menghemat batere dibawah ini, cukup sederhana tapi hasilnya lumayan...

1. Set brightness pada backlight-nya agar tidak terlalu terang.

Masuk ke Options -> Screen/keyboard ->Backlight Brightness -> set tidak lebih dari 50, lebih rendah lebih bagus

2. Set Auto Dim Backlight
Masuk ke Options -> Screen/keyboard -> Auto Dim Backlight
setingan ini secara otomatis akan membuat backlight brightness di bawah setingan diatas tadi, jadi cahaya lampu layar akan secara otomatis terang atau redupnya sesuai dengan cahaya sekitarnya..


3. Turunkan backlight timeout
Masuk ke Options -> Screen/keyboard -> backlight timeout set menjadi 30 seconds atau kalo bisa lebih rendah lagi.

4. Matikan LED indicator.
Masuk ke Options -> Scren/keyboard -> LED Coverage Indicator set ke OFF.

5. Key Tone tidak perlu bunyi kalo tidak perlu
Masuk ke Options -> Screen/keyboard -> key tone set OFF

6. Fitur Getar tidak terlalu tinggi.
Masuk ke profiles -> Advance -> (active ) -> bila fitur getar ( vibrate ) digunakan untuk telp, sms, IM, set vibrasinya tidak lbih dari 2.
Fitur getar yang sering akan menyebabkan boros batere.

7. Kita juga bisa mengurangi jumlah beeps.
Misalnya set ke 1 tapi volume di set tinggi. atau beeps-nya jadi dua tapi volume rendah.

8. Bikin Profil Tone Only
Masuk ke Profiles -> Advanced -> ( active ) -> set semua profil out of holdster jadi tone only, sedapat mungkin jangan terlalu banyak fitur vibrate ( getar )

9. Set Email Filters .
Untuk memblokir junk email di push ke handheld kita, semakin sedikit transmisi pesan yang dilakukan Blackberry jelas akan membuat batere awet.

10. Set Wireless OFF/ set ke 2G ( Blackberry Type 3G )
Bila anda berada di wilayah susah jaringan sebaiknya wireless di set off saja karena blackberry akan terus mencari signal dan ini akan menyebabkan batere boros.
Bila pengguna Blackberry yang ada 3G-nya, sbaiknya bila tidak perlu download atau browsing baiknya set ke 2G saja karena aplikasi IM ( ym, bbm, gtlak ), dan email menggunakan jaringan 2G, karena menggunakan jaringan 3G akan menyebabkan batere boros..

* dikutip dari berbagai sumber

- > Cara Upgrade OS Blackberry

Pada Setiap handheld pasti ada kelebihan atau kekurangan.
Biasanya setiap firmware terbaru pasti ada perbaikan dari versi sebelumnya, itulah sebabnya banyak yang ingin mengupgrade firmware handheld ke versi terbaru.

Berikut cara Upgrade OS itu sendiri :


1. Install Desktop Manager.
Untuk install Dekstop Manager bisa di ambil dari CD bawaan paket pembelian atau download dari http://www.blackberry.com.

lakukan instalasi dan ingat saat ada pilihan ini :

  • Blackberry Enterprise Server or Blackberry Dekstop Redireector
  • Blackberry Internet service
pilih Blackberry Internet Service karena tutorial ini buat pengguna BIS alias personal. Untuk sedikit menghemat waktu pilih Installasi Custom dan buang saja media manager jika anda sudah mempunyai CD/DVD Burning. Media manager disini Roxio yang hampir sama dengan peranti lunak CD/DVD Burning biasa, hanya saja ada tambahan bisa anda explore isi blackberry baik internal maupun external.


2. Install OS / Firmware yang anda mau atau terbaru.
Tutup Desktop Manager dan Install Os yang anda mau, untuk cari OS terbaru bisa googling ke Google atau ke http://blackberry.bosen.net ( pilih sesuai type handset anda ). klik disini untuk ke blackberry.bosen
ikuti instruksi sampai selesai, jangan menjalankan Dekstop Manager


Install OS yang telah di download
  3. Hapus File Vendor.xml
Buka windows explorer, arahkan ke c:\Program Files\Common Files\Research In Motion\Apploader, hapus vendor.xml
File Vendor.xml adalah file pengenal, jika OS yang anda punya cocok dengan handset blackberry anda, maka keberadaan file ini tidak akan jadi masalah. Tapi jika OS yang anda download berbeda dengan handset, jangan harap proses update ini bakal bisa berjalan.

4. Proses Upgrade

Hubungkan kabel data ke komputer dan handset. Nyalakan Dekstop Manager, Biasanya akan langsung muncul permintaan untuk upgrade , silahkan lanjutkan saja. Tetapi bila tidak adacpermintaan tersebut.. jangan kecewa.
masuk ke Application Loader > Update Application > ikuti intruksinya...

Disini ada pilihan apa saja yang mau di install di handheld kita , centang aja sesuai yang kita perlukan, nah tinggal ikuti instruksi selanjutnya..


* Proses ini agak lama , bersabar saja selama proses Upgrade ini berlangsung*
** Selama Proses ini jangan ganggu sambungan kabel antara handset sama PC , usahakan memakai laptop karena bila mati listrik masih ada baterai cadangan di laptop**

5. Upgrade Selesai.
Selamat menikmati OS terbaru di handset anda...

DWYOR ( do It by your own risk )